Memberikan Bacaan Seputar Bertahan Hidup | Petualangan | Cerita | Biografi | Penjelajahan | Alat Pendukung dan Makanan

Berpergian ke Dataran Tinggi Perhatikan Hal ini

Perjalanan pada dataran tinggi
Bagi kita yang terbiasa tinggal di dataran rendah, pegunungan dan perbukitan merupakan suatu tempat yang ekstrim. Perlu adaptasi bagi tubuh anda supaya bisa menyesuaikan diri pada keadaan medan. Ketinggian permukaan 1.500 sampai 2.000 mdpl, tubuh harus bisa menyesuaikan dengan tingkat kadar oksigen yang ada. Diatas ketinggian 2.500 meter, tubuh membutuhkan waktu yang cukup untuk beradaptasi.

Prinsipnya, semakin tinggi permukaan, maka semakin rendah kadar oksigen diudara. Artinya dalam satu tarikan nafas, kadar oksigen yang dibutuhkan tubuh semakin berkurang. Seperti diketahui, tubuh membutuhkan oksigen untuk membakar kalori sehingga bisa menghasilkan energy yang dihasilkan untuk menjaga stabilitas, organ tubuh, otak dan pergerakan. Bergerak maju ke permukaan yang lebih tinggi dengan terburu-buru tanpa melakukan aklimatisasi bisa memicu penyakit ketinggian seperti AMS (Acute Mountain Sickness)

Lingkungan, Bila terjadi kerusakan lingkungan di dataran tinggi maka dapat berimbas pada daerah dibawahnya, maka dari itu lingkungan didataran tinggi merupakan lingkungan yang rentan. Merawat dan menjaganya supaya tetap alami hal yang wajib kita lakukan.

Air, Didataran tinggi untuk menemukan sumber air sangat sulit didapatkan. Maka dari itu hindari perbuatan yang dapat mencemari sumber air.

Makanan, Mencari makanan didataran tinggi juga merupakan hal yang cukup sulit. Haruslah hati-hati dan teliti bila memilih makanan hal itu sebaiknya diperhatikan. Pastikan kita bawa pulang bungkus yang kita bawa, seperti bungkus makanan, minuman, terutama bungkus plastik, sehingga tidak mecemari lingkungan.

Kayu, Kayu adalah benda yang paling penting. Dengan kayu kita bisa membuat api untuk memasak dan menghangatkan tubuh. Gunakan secukupnya kayu yang ada disektiar, pastikan kita tidak membuang-buang kayu yang tersedia. Dan jangan pernah mecabut pohon atau tanaman dari akarnya.

Hewan Liar, Ada beberapa hewan liar terancam punah. Menjaga dan membiarkan hewan pada sifat dan habitatnya bentuk tindakan yang bijaksana.


Kenali Penyakit Pada Ketinggian
Siapkan fisik bila ingin pergi ketempat yang lebih tinggi, ketahuilah kemampuan dan kondisi tubuh. lakukan latihan intensif agar tubuh dapat terbiasa menghadapi lingkungan yang ekstrim. Satu hal yang utama supaya kegiatan bisa berlangsung sukses dan pulang dengan selamat.
  • Kondisi paru-paru diwajibkan sehat, kenali kondisinya. Latih paru-paru secara bertahap sebelum melakukan kegiatan mendaki. Tidak usah terburu-buru.
  • Asma, Kondisi dataran tinggi yang dingin bisa memicu asma bagi penderita asma. Pastikan kondisi tubuh fit. Selalu siaga untuk penderita asma, bawa inhaler. Ketahuilah apa-apa saja yang bisa memicu asma dan hindari pemicunya.
  • Tekanan darah tinggi dan kondisi jantung harus diperhatikan, periksa kondisi sebelum melakukan perjalanan. Bila dalam perjalanan kondisi tubuh menurun, segera berhenti dan putar balik untuk pulang kerumah.
  • Alergi bisa dihindari dengan menyuntikkan adrenalin atau antihistamin, jadi sebelum berangkat kita sudah persiapkan itu. Dan juga hindari yang menjadi pemicu alergi.

Jenis obat yang digunakan mengatasi penyakit pada ketinggian


0 Komentar untuk "Berpergian ke Dataran Tinggi Perhatikan Hal ini"

Back To Top